Tuesday, August 21, 2018

Sekarang Dan Nanti

Aku takut,
dalam sisa satu kehidupan ini,
tidak cukup aku berbagi detail hidupku.

Membawamu ke tempat-tempat kesukaanku,
mengajakmu menyaksikan senja turun di penghujung pantai,
mereka ulang yang pernah direkam retinaku,
menyalinkan rasa pada ujung reseptor lidahmu.

Berapa pun yang kita miliki bersama,
dalam kehidupan ini aku akan menutup mata..
dengan satu kalimat yang tertuang dari jiwa,
I have lived my life, with the one I love.

Dan tak ada batas ajal yang mengakhiri,
mengubah love menjadi past tense.

I'll catch you in another life time. 


- telinga dua-mu, Djakarta 21 Agustus 2018