Monday, May 24, 2004

Salahku


Salamku di pagi hari dan keluhku di siang hari,
kau balas dengan senyuman..
Sapaku di sore hari dan resahku di malam hari,
kau balas dengan senyuman..


Bukan itu yang aku mau,
bukan kepiawaian,kehebatan,dan keunggulan..
Aku hanya mau waktumu,
dan perhatianmu seutuhnya..


Sedari awal memang ini salahku,
untuk tertarik padamu dan berdebar memilikimu..
Dua tahun yang lalu,
kujatuh cinta pada boneka porselen dalam lemari kaca!

No comments: